PENGARUH VIDEO KLIP BTS IDOL TERHADAP PENGETAHUAN BUDAYA KOREA PADA FOLOWERS AKUN TWITTER SOO CHOI @CHOI_BTS2

PERTIWI, YOVITA INDAH (2023) PENGARUH VIDEO KLIP BTS IDOL TERHADAP PENGETAHUAN BUDAYA KOREA PADA FOLOWERS AKUN TWITTER SOO CHOI @CHOI_BTS2. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
Cover.pdf

Download (666kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (536kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (457kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (242kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (49kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Video menjadi salah satu alat yang tepat dan cepat dalam mempromosikan sesuatu. Khususnya BTS dengan videonya yang berjudul IDOL, yang menjadi perhatian banyak orang karena video tersebut mengkaitkan unsur budaya asal negeri mereka, Korea Selatan. Hal itulah yang membuat penonton khususnya para penggemar tertarik dan semakin ingin mengetahui apa saja budaya yang ada di Korea. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh dari video klip BTS IDOL terhadap pengetahuan budaya Korea serta seberapa besar pengaruh dari video klip tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dalam analisa regresi linear sederhana dengan menggunakan teori jarum hipodermik. Data dalam penelitian ini diperoleh dari kuesioner dengan 100 responden yang merupakan followers akun twitter Soo Choi @choi_bts2 yang dihitung menggunakan alat program SPSS 25 dengan rumus slovin. Penelitian ini menyimpulkan bahwa telah didapatkan thitung 3,504 lebih besar dari nilai ttabel sebesar 1,660. Dan juga, hipotesis menyimpulkan terdapat penolakan pada H0 dan penerimaan pada Ha, yang artinya adanya pengaruh pada video klip BTS IDOL terhadap pengetahuan budaya Korea pada followers akun twitter Soo Choi @choi_bts2. Adapun hasil uji TCR yang menunjukkan bahwa video tersebut memicu ketertarikan dan mempengaruhi pandangan mereka terhadap budaya Korea. Hasil akhir dalam penelitian ini menunjukkan bawa pengaruh Video Klip BTS IDOL terhadap Pengetahuan Budaya Korea ini memiliki pengaruh sebesar 11,1% yang dimana presentase ini tergolong rendah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Skripsi > Fakultas Sastra > Program Studi Bahasa Korea
Depositing User: Miss Rahma Rahmawati
Date Deposited: 11 Dec 2023 04:52
Last Modified: 11 Dec 2023 04:52
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/9154

Actions (login required)

View Item View Item