PENGARUH PEMBERIAN KOMPRES LIDAH BUAYA (Aloe vera) TERHADAP BENDUNGAN ASI PADA IBU NIFAS DI KLINIK ANNY RAHARDJO JAKARTA TIMUR TAHUN 2023

INDAHMAWARNI, PUSPITA (2023) PENGARUH PEMBERIAN KOMPRES LIDAH BUAYA (Aloe vera) TERHADAP BENDUNGAN ASI PADA IBU NIFAS DI KLINIK ANNY RAHARDJO JAKARTA TIMUR TAHUN 2023. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
COVER.pdf

Download (766kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (136kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (296kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (145kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (180kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (109kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang: Masalah yang sering ditemukan pada ibu nifas saat sedang menyusui adalah bendungan ASI. Salah satu faktor kegagalan dalam pemberian ASI Ekslusif dikarenakan adanya pembengkakan payudara yang menyebabkan payudara terasa sakit dan tidak nyaman saat menyusui. Lidah buaya (Aloe vera) mengandung zat anti inflamasi dan analgesik yang bermanfaat untuk mengatasi nyeri dan pembengkakan payudara. Tujuan Penelitian: Mengetahui Pengaruh Pemberian Kompres Lidah Buaya (Aloe vera) terhadap Bendungan ASI pada Ibu Nifas di Klinik Anny Rahardjo Jakarta Timur Tahun 2023. Metode Penelitian: Penelitian Pre-Eksperimen ini menggunakan rancangan penelitian One Group Pretest-Posttest. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 17 responden. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah SPES (six point Engorgement Scale) untuk menilai skala bendungan ASI. Analisis data menggunakan uji statistik wilcoxon sign rank. Hasil Penelitian:Hasil penelitian menunjukkan rata-rata skala bendungan ASI saat sebelum intervensi sebesar 3,65 (CI 95% 3,29 - 4,01) dan saat sesudah intervensi sebesar 1,29 (CI 95% 1,05 – 1,54) . Hasil uji statistik menunjukkan ada perbedaan skala bendungan ASI sebelum dan sesudah pemberian kompres lidah buaya (Aloe vera) pada ibu nifas di di Klinik Anny Rahardjo dengan nilai p-value 0,000<0,05. Kesimpulan: Pemberian kompres lidah buaya berpengaruh untuk menurunkan skala bendungan ASI pada ibu nifas. Saran: Diharapkan pemberian kompres lidah buaya dapat dijadikan tatalaksana upaya non-farmakologis untuk mengatasi bendungan asi bagi BPM dan ibu nifas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Bidan Pendidik
Depositing User: - Abdurrahman -
Date Deposited: 12 Dec 2023 07:44
Last Modified: 12 Dec 2023 07:44
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/9112

Actions (login required)

View Item View Item