Irna, Irna (2023) PENGELOLAAN OPINI PUBLIK OLEH HUMAS TERKAIT KASUS PERAMPOKAN BERSENJATA API DI TOKO EMAS ITC BSD (Studi Kasus Pada Humas Polres Tangerang Selatan). Diploma thesis, Universitas Nasional.
Text
COVER.pdf Download (2MB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (645kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (384kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (437kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (2MB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (168kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (4MB) |
Abstract
Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis Pengelolaan Opini Publik oleh Humas Terkait Kasus perampokan Bersenjata Api di toko Emas ITC BSD (Studi Kasus Pada Humas Polres Tangerang Selatan) dengan menggunakan Teori Pengelolaan Opini Publik dari Cutlip, Center, & Broom Tahun 1982 yang terdiri dari Penemuan Fakta (Fact Finding), Perencanaan (Planning), Komunikasi (Communication), & Evaluasi (Evaluation). Penelitian ini menggunakan Metode Kualitatif dengan Pendekatan Studi Kasus Eksplanasi. Hasil Penelitian menunjukan adanya kesesuaian Pengelolaan Opini publik yang ditunjukkan berdasarkan Teori Pengelolan Opini Publik dari Cutlip, Center, & Broom Tahun 1982 antara lain : 1)Penemuan Fakta (Fact Finding) yaitu dengan mencari fakta dan kebenaran terkait kasus tersebut dan mengobservasi lokasi kejadian dengan melakukan olah TKP. 2)Perencanaan (Planning) yaitu Humas Polres Tangerang Selatan membentuk Tim Khusus untuk mengejar pelaku dan menginstruksikan satuan Babhinkabtimas untuk melakukan Patroli Dialogis dan bersinergi dengan Wartawan dan Media. 3) Komunikasi (Communication) yaitu Komunikasi langsung dilakukan dengan Pemberian Instruksi pada Satuan Babhinkabtimas untuk melakukan Patroli Dialogis dengan menyambangi masyarakat untuk memberikan pemahaman, dan informasi serta update kasus yang dapat mengurangi keresahan yang ada di masyarakat. Komunikasi tidak langsung dilakukan dengan wawancara secara door stop dan press conference bersama media terkait kasus tersebut. 4) Evaluasi (Evaluation) dilakukan dengan meningkatkan kinerja satuan kepolisian dan memberikan inisiatif untuk bekerjasama dengan pihak Manajemen ITC BSD untuk mempertebal sistem keamanan Mall namun belum terealisasi. Kesimpulanya, Pengelolaan Opini Publik oleh Humas Polres Tangerang Selatan Terkait Kasus Perampokan Bersenjata Api di Toko Emas ITC BSD telah memenuhi semua unsur yang ada di Teori Pengelolaan Opini Publik. Sarannya, Diharapkan satuan Kepolisian dapat bekerjasama dengan Manajemen di Titik Sentral Perkonomian seperti Mall untuk mempertebal sistem keamanan Mall untuk mengantisipasi adanya tindakan serupa.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Skripsi > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Miss Rahma Rahmawati |
Date Deposited: | 21 Jun 2023 04:23 |
Last Modified: | 21 Jun 2023 04:23 |
URI: | http://repository.unas.ac.id/id/eprint/7015 |
Actions (login required)
View Item |