FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEJADIAN KEKURANGAN ENERGI KRONIK PADA IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PERUMNAS BEKASI SELATAN

Widiastuti, Ajeng Ayu (2023) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEJADIAN KEKURANGAN ENERGI KRONIK PADA IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PERUMNAS BEKASI SELATAN. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
COVER.pdf

Download (444kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (123kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (370kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (190kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (231kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (49kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang : Berdasarkan data dari World Health Organization (WHO) pada tahun 2019, ibu hamil yang menderita Kekurangan Energi Kronik yaitu sebanyak 679 ibu (73,2 %) hingga dari seluruh kematian ibu dan memiliki risiko kematian 20 kali lebih besar dari ibu dengan LILA normal. Begitu juga data dari Global Health Obsevatory WHO menyatakan bahwa prevalensi kejadian Kekurangan energi kronik pada tahun 2020 sebesar 1809 ibu (74,8%). Tujuan : Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kejadian KEK pada ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Perumnas Bekasi Selatan Tahun 2022. Metodologi : Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan survei analitik, dengan desain cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil trimester I-III di Wilayah Kerja Puskesmas Perumnas II Bekasi Selatan. Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel 75 orang. Instrumen pengumpulan data menggunakan kuesioner yang sudah diuji validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan uji chi-square. Hasil Penelitian : Berdasarkan dari hasil penelitian dari semua variabel di dapatkan faktor yang mempengaruhi adalah IMT sebelum hamil dengan hasil p-value 0,000 dengan OR = 49,000, pengetahuan dengan hasil p-value 0,000 dengan OR = 6,909, riwayat penyakit infeksi dengan hasil p-value 0,000 dengan OR = 20,000, dan faktor yang tidak mempengaruhi adalah pendapatan keluarga dengan hasil p-value 0,946. Kesimpulan : Ada hubungan antara IMT sebelum hamil,pengetahuan, riwayat penyakit infeksi dengan kejadian Kekurangan Energi Kronik pada ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Perumnas Bekasi Selatan, dan tidak ada hubungan antara pendapatan keluarga dengan kejadian Kekurangan Energi Kronik pada ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Perumnas Bekasi Selatan. Saran : Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi sumber informasi dan menambah pengetahuan untuk calon ibu maupun ibu hamil agar dapat mempersiapkan kehamilannya sehat sehingga angka kejadian KEK menurun.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Bidan Pendidik
Depositing User: Miss Rahma Rahmawati
Date Deposited: 08 Jun 2023 02:52
Last Modified: 08 Jun 2023 02:52
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/6643

Actions (login required)

View Item View Item