Kusumaningtyas, Brigitta Anindita (2022) HUBUNGAN RESEPTOR ESTROGEN (ER) DENGAN USIA PADA PASIEN KANKER PAYUDARA. Diploma thesis, Universitas Nasional.
Text
Cover (Cover, Lembar pengesahan, Abstrak, Daftar isi).docx.pdf Download (434kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (45kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (263kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (259kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (132kB) |
|
Text
Lampiran.pdf Download (3MB) |
Abstract
Kanker payudara merupakan penyakit yang banyak menyerang wanita di dunia maupun di Indonesia. Kanker payudara juga menjadi peringkat pertama sebagai penyebab kematian pada wanita. Faktor usia, paritas dan riwayat keluarga merupakan faktor risiko terjadinya kanker payudara dimana semakin lama seseorang terpapar estrogen maka semakin tinggi risiko terjadinya kanker payudara. Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang kedokteran menawarkan berbagai pilihan terapi untuk pasien kanker payudara. Reseptor estrogen merupakan salah satu faktor yang diperiksa pada kanker payudara serta dapat menjadi salah satu penentu terapi hormonal. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh pola hubungan reseptor estrogen dengan usia, paritas, dan riwayat keluarga. Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit St. Carolus dengan menggunakan data hasil rekam medik pasien kanker payudara dengan hasil imunohistokimia reseptor estrogen positif. Analisis data menggunakan uji analisis deskriptif untuk melihat distribusi frekuensi hasil imunohistokimia berdasarkan usia, paritas, dan riwayat keluarga. Analisis selanjutnya adalah regresi berganda untuk menilai hubungan reseptor estrogen dengan usia, paritas, dan riwayat keluarga secara keseluruhan. Hasil analisis dari uji bivariat menunjukkan terdapat hubungan usia dan paritas terhadap reseptor estrogen positif dan pada uji regresi logistik didapatkan data peluang positifnya reseptor estrogen untuk setiap pertambahan usia 1 tahun, peluang reseptor estrogen positif meningkat 4,9%
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QH Natural history Q Science > QH Natural history > QH301 Biology Q Science > QR Microbiology |
Divisions: | Skripsi > Fakultas Biologi > Program Studi Biologi |
Depositing User: | - Abdurrahman - |
Date Deposited: | 03 Feb 2023 07:51 |
Last Modified: | 03 Feb 2023 07:51 |
URI: | http://repository.unas.ac.id/id/eprint/5968 |
Actions (login required)
View Item |