ZAHWA, SALSABILA (2024) HUBUNGAN POLA MAKAN DAN BODY IMAGE DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA REMAJA PUTRI DI SMAN 3 CIKARANG UTARA TAHUN 2024. Bachelor thesis, UNIVERSITAS NASIONAL.
Text
Cover.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (715kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (708kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (906kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (961kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (425kB) |
|
Text
Lampiran.pdf Download (2MB) |
Abstract
Prevalensi anemia paling tinggi terjadi pada kelompok usia 15- 24 tahun dan 25-34 tahun, dengan angka mencapai 48,9%. Penyebab utama anemia gizi pada remaja putri adalah kekurangan asupan nutrisi dari makanan, sementara kebutuhan zat besi relatif tinggi untuk memenuhi kebutuhan tubuh dan selama menstruasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Pola Makan Dan Body Image Dengan Kejadian Anemia Pada Remaja Putri Di Sman 3 Cikarang Utara Tahun 2024. Metodologi: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain deskriptif korelasional menggunakan pendekatan cross-sectional. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni 2024 di SMAN 3 Cikarang Utara. Populasi penelitian terdiri dari 201 siswi remaja putri, dan sampel yang diambil sebanyak 134 responden. Untuk menganalisis hubungan antara pola makan, citra tubuh (body image), dan kejadian anemia pada remaja, digunakan analisis bivariat dengan Uji Chi-Square. Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan Pola Makan (p value = 0,001) dan Body Image (p value = 0,000) P Value < Nilai Alpha (0,05), artinya terdapat Hubungan Pola Makan Dan Body Image Dengan Kejadian Anemia Pada Remaja Putri Di Sman 3 Cikarang Utara Tahun 2024. Kesimpulan: Pola Makan dan Body Image merupakan faktor penyebab kejadian anemia pada remaja putri. Saran: Remaja perlu memperbaiki pola makan dengan mulai memperhatikan kualitas dan kandungan gizi pada makanan yang mereka konsumsi.Tidak membatasi makan karena terlalu berlebihan memperhatikan citra tubuh dan melakukan diet ketat.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Bidan Pendidik |
Depositing User: | Delvy Aplirizani - |
Date Deposited: | 24 Sep 2024 06:53 |
Last Modified: | 24 Sep 2024 06:53 |
URI: | http://repository.unas.ac.id/id/eprint/12044 |
Actions (login required)
View Item |