Azis, Annisya Rachmawati (2024) AKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN OBESITAS PADA ANAK USIA SEKOLAH DI SDN RAGUNAN 08 PAGI. Bachelor thesis, Universitas Nasional.
Text
COVER.pdf Download (932kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (260kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (499kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (375kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (300kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (124kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) |
Abstract
Latar Belakang: Prevalensi obesitas pada anak mengalami peningkatan di seluruh dunia. Khususnya pada kelompok anak usia sekolah, hal ini dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius jika dibiarkan. Hal lain yang mempengaruhi obesitas pada anak adalah kualitas tidur, pengetahuan orangtua dan aktivitas fisik. Tujuan Umum: Mengetahui faktor–faktor yang berhubungan dengan obesitas pada anak usia sekolah di SDN Ragunan 08. Metodologi: Penelitian ini menggunakan desain deskriptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan non probability sampling dengan jumlah sampel 76. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini kuesioner pengetahuan orang tua yang diadaptasi dari Nicki (2022) didapatkan hasil uji validitas dan reabilitas di SDN 01 Kebagusan dengan 30 responden dinyatakan realibel karena nilai r alpha > 0,6 (0,636). Penelitian ini juga menggunakan kuesioner kualitas tidur PSQI dan kuesioner aktivitas fisik PAQ – C. Data dianalisis dengan menggunakan deskriptif statistik dan inferensial statistik yaitu Chi- Square. Hasil Penelitian: Hasil penelitian ini menunjukan responden berusia (9-13 tahun) sejumlah 54 responden (71,1%), memiliki kualitas tidur buruk sejumlah 53 responden (69,7%), pengetahuan orang tua tentang obesitas kurang baik sejumlah 45 responden (59,2%) memiliki aktivitas fisik kurang sejumlah 48 responden (64,2%). Terdapat Hubungan antara obesitas dengan kualitas tidur, pengetahuan orang tua dan aktivitas fisik dengan P-value 0,001 (P < 0,05). Simpulan & Saran: Terdapat hubungan yang signifikan antara obesitas dengan kualitas tidur, pengetahuan orang tua dan aktivitas fisik. Diharapkan orang tua dapat memperluas pengetahuan dan informasi terkait obesitas, selain itu juga mengatur pola tidur yang baik, dan menganjurkan lebih aktif melakukan aktivitas fisik untuk menekan angka kejadian obesitas pada anak.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services |
Divisions: | Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Keperawatan |
Depositing User: | Miss Rahma Rahmawati |
Date Deposited: | 12 Sep 2024 07:38 |
Last Modified: | 12 Sep 2024 07:38 |
URI: | http://repository.unas.ac.id/id/eprint/11833 |
Actions (login required)
View Item |