SUMINAR, AI (2024) Faktor faktor yang berhubungan dengan kekurangan energi kronik Pada Ibu Hamil di klinik kimia farma inhouse PT. Pratama Tahun 2024. Bachelor thesis, Universitas Nasional.
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (392kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (630kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (656kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (681kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (268kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
Abstract
Latar Belakang : Gizi ibu hamil merupakan nutrisi yang diperlukan dalam jumlah yang banyak untuk pemenuhan gizi ibu sendiri dan perkembangan janin yang dikandungnya. Kurang Energi Kronik (KEK) pada ibu hamil dapat diartikan sebagai keadaan dimana ibu mengalami kekurangan asupan protein dan energi pada masa kehamilan yang dapat mengakibatkan gangguan kesehatan yang muncul pada ibu dan janin. Tujuan : Untuk mengetahui faktor faktor yang berhubungan dengan KEK pada ibu hamil di Klinik Kimia Farma Inhouse PT. Pratama Sukabumi Metodologi : Penelitian ini menggunakan desain penelitian analitik observasional dengan rancangan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 78 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan pusposive sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner karakteristik responden, pengetahuan dan beban kerja. Analisis data menggunakan uji chi square. Hasil Penelitian : Terdapat hubungan yang signifikan antara kejadian KEK dengan pengetahuan (p=0,005), usia (p=0,024), paritas (p=0,018), jarak kehamilan (p=0,000), beban kerja (p=0,023), status anemia (p=0,025). Diperoleh nilai OR terbesar 26,250 pada variabel jarak kehamilan, artinya ibu hamil dengan jarak kehamilan beresiko mempunyai resiko 26,250 untuk mengalami KEK dibandingkan dengan ibu hamil dengan jarak kehamilan tidak beresiko. Simpulan : Usia, paritas, jarak kehamilan, status anemia, pengetahuan, dan beban kerja memiliki hubungan yang signifikan dengan kejadian KEK pada ibu hamil di Klinik Kimia Farma Inhouse PT. Pratama Sukabumi. Saran : Bidan dapat memberikan motivasi dan konseling mengenai pentingnya pemahaman tentang KEK dan pentingnya mengatur jarak kehamilan. Kata kunci : Beban kerja, Ibu hamil, Jarak kehamilan, KEK, Paritas, Pengetahuan, Status anemia, Usia Kepustakaan : Pustaka 41 ( 2013-2022 )
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Bidan Pendidik |
Depositing User: | - Abdurrahman - |
Date Deposited: | 14 Mar 2024 06:12 |
Last Modified: | 14 Mar 2024 06:12 |
URI: | http://repository.unas.ac.id/id/eprint/9843 |
Actions (login required)
View Item |