PROGRAM INOVATIF PELAKSANAAN FASILITAS PEMBUATAN AKTA KELAHIRAN KERUMAH WARGA (FASTARAGA) PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA DEPOK, JAWA BARAT TAHUN 2022

Gunawan, Suci Nabilah (2023) PROGRAM INOVATIF PELAKSANAAN FASILITAS PEMBUATAN AKTA KELAHIRAN KERUMAH WARGA (FASTARAGA) PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA DEPOK, JAWA BARAT TAHUN 2022. Bachelor thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (349kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (269kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (282kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (961kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (105kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan memberikan gambaran serta penjelasan tentang Inovasi FASTARAGA dalam proses pelayanan pembuatan akta kelahiran pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Depok. Hasil penelitian ini nantinya di harapkan menjadi masukan bagi pemerintah Kota Depok, khususnya Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil dalam rangka menciptakan inovasi pelayanan yang bereorentasi pada peningkatan pelayanan yang berkualitas dan mewujudkan pelayanan yang prima. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif melalui wawancara kepada informan yang telah ditetapkan dalam peneltian ini. Penelitian ini menganalisis tentang Program Inovatif Pelaksanaan Fasilitas Pembuatan Akta Kelahiran Kerumah Warga (Fastaraga) Pada Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kota Depok, Jawa Barat Tahun 2022. Mengacu pada tujuan penelitian, peneliti menggunakan teori inovasi pelayanan publik Everett M.Rogers yang terdiri dari indikator Relative Advantage (Keuntungan Relatif), Compability (Kesesuaian), Complexity (Kerumitan), Triability (Kemungkinan dicoba), Observability (Kemudahan diamati). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Inovasi program FASTARAGA dalam pembuatan akta kelahiran di Disdukcapil Kota Depok sudah cukup bagus dan bereorentasi pada target sasaran terkhusus ibu yang baru melahirkan yang ingin mengurus akta kelahiran anaknya. Hal ini di lihat dari aspek Keuntungan relative, Kesesuaian, Kerumitan, Kemungkinan dicoba, Kemudahan diamati. Sehingga adanya inovasi ini masyarakat akan dimudahkan melakukan pengurusan akta kelahiran dengan sistem jemput bola, Namun disisi lain Disdukcapil kiranya harus memberikan sosialisasi dan penyuluhan mengenai kejelasan keunggulan daripada inovasi FASTARAGA serta prosedurnya ke berbagai media secara keseluruhan dan berkesinambungan, tujuannya agar seluruh masyarakat menjadi tahu dan dapat ikut berpartisipasi dalam menyukseskan inovasi FASTARAGA tersebut dan juga agar masyarakat dapat dengan mudah mengamati perkembangan dari inovasi tersebut.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: J Political Science > JS Local government Municipal government
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Delvy Aplirizani -
Date Deposited: 02 Aug 2023 03:26
Last Modified: 24 Jun 2024 07:26
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/8164

Actions (login required)

View Item View Item