HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPATUHAN BEROBAT PADA PASIEN PENDERITA HIPERTENSI DI POLIKLINIK RUMAH SAKIT RESTU KASIH JAKARTA

Puspitasari, Ika (2023) HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPATUHAN BEROBAT PADA PASIEN PENDERITA HIPERTENSI DI POLIKLINIK RUMAH SAKIT RESTU KASIH JAKARTA. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
COVER 7.pdf

Download (881kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (240kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (428kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (344kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (259kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (41kB)
[img] Text
lampiran baru.pdf

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang: Menurut World Health Organization (WHO) Penyakit hipertensi sudah membunuh 9,4 juta warga dunia setiap tahunya. Kota Jakarta Timur memiliki jumlah penderita hipertensi tertinggi kedua yaitu sebanyak 35,45%. Kepatuhan pasien merupakan faktor utama penentu sebagai keberhasilan terapi pada pasien hipertensi. Faktor yang mempengaruhi perilaku kepatuhan salah satunya dukungan keluarga. Tujuan: Mengetahui hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan berobat pada pasien penderita hipertensi di Poliklinik Rumah Sakit Restu Kasih Jakarta. Metodologi: Penelitian ini merupakan penelitian analitik kuantitatif dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Sampel adalah pasien penderita hipertensi di Poliklinik Rumah Sakit Restu Kasih Jakarta periode bulan OktoberDesember 2022 sebanyak 143 responden dengan teknik accidental sampling. Variabel dalam penelitian ini yaitu dukungan keluarga dan kepatuhan berobat pada pasien penderita hipertensi. Analisis bivariat menggunakan uji Chi Square. Hasil Penelitian: Hasil penelitian univariat sebagian besar keluarga mendukung sebesar 64,3% dan pasien penderita hipertensi patuh melakukan pengobatan sebesar 57,3%. Hasil penelitian bivariat menunjukan ada hubungan yang bermakna antara dukungan keluarga dengan kepatuhan berobat pada pasien penderita hipertensi dengan p value = 0,004. Simpulan dan Saran: Ada hubungan yang bermakna antara dukungan keluarga dengan kepatuhan berobat pada pasien penderita hipertensi. Pasien penderita hipertensi diharapkan agar dapat meningkatkan kesadarannya dengan cara minum obat hipertensi secara teratur dan rutin melakukan kunjungan ke fasilitas kesehatan sehingga tekanan darah yang diderita dapat terkontrol dengan baik dan tidak mengalami komplikasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Keperawatan
Depositing User: Delvy Aplirizani -
Date Deposited: 11 Jul 2023 02:16
Last Modified: 11 Jul 2023 02:16
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/7528

Actions (login required)

View Item View Item