PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP KEMAMPUAN PASIEN KANKER COLON TERPASANG COLOSTOMY DALAM PERAWATAN STOMA DI RUMAH SAKIT MRCCC SILOAM SEMANGGI

SIMARANGKIR, RUT NATHANIA KRISTANTY (2023) PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP KEMAMPUAN PASIEN KANKER COLON TERPASANG COLOSTOMY DALAM PERAWATAN STOMA DI RUMAH SAKIT MRCCC SILOAM SEMANGGI. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (117kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (328kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (104kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (141kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (41kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (259kB)

Abstract

Latar belakang: Kanker colon dikenal sebagai kanker usus besar merupakan kanker yang terdapat di colon atau di rectum. Colostomy adalah suatu lubang yang dibuat melalui pembedahan pada usus besar yang memungkinkan pengeluaran feses yaitu mengalir dalam suatu kantong di dinding perut. Tindakan Colostomy dapat mempengaruhi perubahan fisik juga psikologis pasien. Hal ini terjadi karena secara fisik terjadi perubahan pola defekasi, diet, pemakaian kantong, perawatan kulit sekitar stoma, bau dan sebagainya. Sebagian besar komplikasi terjadi di rumah. Pencegahan merupakan kunci utama, deteksi dini dapat menangkap komplikasi-komplikasi serius. Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan terhadap kemampuan pasien kanker colon terpasang colostomy dalam perawatan stoma di Rumah Sakit MRCCC Siloam Semanggi. Metodologi: Desain penelitian adalah quasi experimental dengan rancangan penelitian one group pre and post-test design. Sampel dalam penelitian sebanyak 16 responden diambil menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian ini menggunakan kuesioner pengetahuan dan observasi keterampilan. Analisa data menggunakan uji Wilcoxon Signed Ranks Test. Hasil penelitian: Hasil uji Wilcoxon Signed Ranks Test diperoleh p-value sebesar 0,000 (p<0,05) yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti ada pengaruh pendidikan kesehatan terhadap kemampuan pasien kanker colon terpasang colostomy dalam perawatan stoma di Rumah Sakit MRCCC Siloam Semanggi. Kesimpulan: Ada pengaruh pendidikan kesehatan terhadap kemampuan pasien kanker colon terpasang colostomy dalam perawatan Rumah Sakit MRCCC Siloam Semanggi Saran: Pasien diharapkan dapat terus meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mengenai perawatan stoma demi meningkatkan kualitas hidup. Kata Kunci: Colostomy, Kanker colon, Kemampuan Pasien, Pendidikan Kesehatan, Perawatan Stoma.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Keperawatan
Depositing User: Miss Rahma Rahmawati
Date Deposited: 20 Jun 2023 02:21
Last Modified: 20 Jun 2023 02:21
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/6911

Actions (login required)

View Item View Item