IMPLEMENTASI CSR (CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY) PADA PT. BANK NEGARA INDONESIA (PERSERO), TBK DI MASA PANDEMI COVID-19

Kalsum, Umi (2022) IMPLEMENTASI CSR (CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY) PADA PT. BANK NEGARA INDONESIA (PERSERO), TBK DI MASA PANDEMI COVID-19. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
TA-UMI KALSUM-193403426139-COVER.pdf

Download (542kB)
[img] Text
TA-UMI KALSUM-193403426139-BAB I.pdf

Download (236kB)
[img] Text
TA-UMI KALSUM-193403426139-BAB II.pdf

Download (299kB)
[img] Text
TA-UMI KALSUM-193403426139-BAB III.pdf

Download (194kB)
[img] Text
TA-UMI KALSUM-193403426139-BAB IV.pdf

Download (503kB)
[img] Text
TA-UMI KALSUM-193403426139-BAB V.pdf

Download (253kB)
[img] Text
TA-UMI KALSUM-193403426139-LAMPIRAN.pdf

Download (337kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan penerapan CSR pada PT. Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk, menjelaskan prinsip-prinsip dan dasar hukum CSR yang diterapkan dalam praktik PT. Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk, menjelaskan program-program CSR PT. Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan data primer dalam bentuk wawancara yang diberikan kepada 2 orang narasumber yakni Manajer dan Analisis di Kelompok Bina Lingkungan PT. Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk. Hasil penelitian menjelaskan bahwa implementasi pelaksanaan CSR dilatarbelakangi oleh tanggung jawab perusahaan untuk memajukan kualitas hidup masyarakat yang berada di lingkungan internal dan eksternal PT. Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk. CSR di Indonesia semakin menguat terutama setelah dinyatakan dengan tegas dalam Undang-Undang Perseroan Terbatas No. 40 Tahun 2007 dan berpedoman pada Peraturan Menteri Badan Usaha Milik Negara No. PER-05/MBU 04/2021 tanggal 8 April 2021 tentang Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Badan Usaha Milik Negara. PT. Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk memiliki Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) yang salah satu kegiatannya memberi dukungan kepada UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) dan saat terjadi pandemi Covid-19 ini dukungan tersebut semakin dipertegas mengingat UMKM sebagai sektor yang paling terdampak karena menurunnya daya beli masyarakat. CSR berkaitan dengan pemberdayaan masyarakat memberikan sumbangsih bagi tujuan pembangunan berkelanjutan (sustainable development) sehingga dapat menciptakan masyarakat yang sejahtera baik secara perorangan maupun secara sosial. Meskipun dalam pelaksanaan CSR di Indonesia masih ditemukan masalah yaitu belum adanya Undang-Undang yang tegas tentang sanksi bagi perusahaan yang tidak melaksanakan CSR.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Skripsi > Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Delvy Aprilizani -
Date Deposited: 12 Sep 2022 01:34
Last Modified: 12 Sep 2022 01:34
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/5199

Actions (login required)

View Item View Item