FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPATUHAN IBU HAMIL DALAM MENGONSUMSI TABLET FE DI TPMB SUSI YUNIARTI KABUPATEN BEKASI TAHUN 2024

Pitaloka, Diah (2024) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPATUHAN IBU HAMIL DALAM MENGONSUMSI TABLET FE DI TPMB SUSI YUNIARTI KABUPATEN BEKASI TAHUN 2024. Bachelor thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
COVER.pdf

Download (805kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (344kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (480kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (410kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (460kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (313kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang : Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Neonatal (AKN) merupakan masalah utama kesehatan di Indonesia. Penyebab kematian ibu adalah perdarahan, dengan anemia sebagai faktor risiko utama. Pemberian minimal 90 tablet Fe selama kehamilan merupakan intervensi umum, namun kepatuhan mengonsumsi tablet Fe masih rendah. Di TPMB Susi Yuniarti Kabupaten Bekasi, survei menunjukkan 42 ibu hamil mengalami anemia, 23 diantaranya pada trimester III. Wawancara menunjukkan ketidakpatuhan dipengaruhi oleh kunjungan ANC, sikap, efek samping, dan dukungan keluarga. Tujuan : Menentukan faktor-faktor yang berhubungan dengan kepatuhan ibu hamil dalam mengonsumsi tablet Fe di TPMB Susi Yuniarti Kabupaten Bekasi Tahun 2024. Metodologi : Menggunakan desain cross sectional dengan sampel 70 ibu hamil Trimester III. Teknik sampling total dengan mempertimbangkan kriteria inklusi. Instrumen berupa kuesioner dan buku KIA. Analisis bivariat menggunakan uji ChiSquare. Hasil Penelitian : Dari 70 ibu hamil trimester III, 72,9% melakukan Kunjungan ANC sesuai, 67,1% memiliki sifat positif, 60,0% mengalami efek samping minimal, dan 70,0% mendapatkan dukungan keluarga yang baik. Terdapat hubungan yang signifikan antara kunjungan ANC (p=0,000), sikap (p=0,000), efek samping (p=0,026), dan dukungan keluarga (p=0,000) dengan kepatuhan ibu hamil dalam mengonsumsi tablet Fe, dengan sikap sebagai faktor dominan (OR=51,063). Kesimpulan : Terdapat hubungan signifikan antara kunjungan ANC, sikap, efek samping, dan dukungan keluarga dengan kepatuhan ibu hamil mengonsumsi tablet Fe, serta sikap sebagai faktor dominan. Saran : Tenaga kesehatan diharapakan mendorong sikap positif ibu hamil dengan menganjurkan ANC teratur, mengatasi efek samping, dan memperkuat dukungan keluarga meningkatkan kepatuhan, sehingga menurunkan prevalensi anemia dan meningkatkan kesehatan ibu dan bayi.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education > LC5201 Education extension. Adult education. Continuing education
R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Bidan Pendidik
Depositing User: Miss Rahma Rahmawati
Date Deposited: 09 Sep 2024 07:43
Last Modified: 09 Sep 2024 07:43
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/11682

Actions (login required)

View Item View Item