Octaefania, Nurfisyabilla Olsa (2022) PERANAN ECPAT INTERNASIONAL (END CHILD PROSTITUTION, CHILD PORNOGRAPHY, AND TRAFFICKING OF CHILDREN FOR SEXUAL PURPOSES) DALAM MENANGANI KEJAHATAN EKSPLOITASI SEKSUAL ANAK DI THAILAND PADA TAHUN 2019-2021. Bachelor thesis, Universitas Nasional.
Text
COVER (COVER, LEMBAR PENUNJANG, ABSTRAK, KATA PENGANTAR, DAFTAR ISI).pdf Download (688kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (266kB) |
|
Text
BAB 2.pdf Download (297kB) |
|
Text
BAB 3.pdf Download (207kB) |
|
Text
BAB 4.pdf Download (650kB) |
|
Text
BAB 5.pdf Download (81kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (612kB) |
Abstract
Penelitian ini untuk mengetahui peran yang dilakukan ECPAT Internasional dalam menangani kejahatan ESAPP dan OSEC di Thailand pada tahun 2019-2021. ESAPP dan OSEC merupakan kejahatan yang dapat dialami oleh anakanak dengan usia dibawah 18 tahun. ESA merupakan kriminal berat pada undang-undang di Thailand (Child Protection Act). ESA dapat mengganggu kesehatan fisik dan mental anak-anak, namun kejahatan tersebut terus terjadi terutama dengan kejahatan OSEC yang terus mengalami perkembangan. Terdapat 3 kelompok faktor penyebab ESA di Thailand yaitu, kemiskinan, pengaruh budaya masyarakat, dan rendahnya pendidikan di Thailand. Negara memiliki tanggung jawab untuk menjamin hak asasi dan kesejahteraan hidup anak. Thailand telah melakukan berbagai upaya dalam menangani ESA. Tetapi, Thailand masih memiliki kelemahan hukum dan masih membutuhkan dukungan politik agar dapat meningkatkan kekuatan hukum di negaranya demi meningkatkan kesejahteraan hidup bagi anak-anak. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif dan data sekunder. Untuk menganalisa peran ECPAT Internasional, peneliti menggunakan teori institusionalisme liberal, konsep keamanan manusia, dan konsep organisasi internasional. ECPAT internasional melakukan perannya dalam menangani ESAPP dan OSEC di Thailand pada tahun 2019-2021 dengan bekerjasama bersama ASEAN, TIJ , INTERPOL, dan UNICEF. Hasil penelitian ini akan menunjukkan upaya ECPAT Internasional memiliki tujuan untuk mendorong pemerintah Thailand agar lebih tegas dalam menangani kejahatan ESA di Thailand. ECPAT Internasional juga lebih mengutamakan pengembangan penanganan yang ditujukan terhadap korban ESA.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) J Political Science > JA Political science (General) |
Divisions: | Skripsi > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Hubungan Internasional |
Depositing User: | Miss Rahma Rahmawati |
Date Deposited: | 18 Mar 2024 02:55 |
Last Modified: | 18 Mar 2024 02:55 |
URI: | http://repository.unas.ac.id/id/eprint/10004 |
Actions (login required)
View Item |