UPAYA KOMUNIKASI PERSUASIF KECAMATAN BEJI DALAM MENUMBUHKAN SIKAP TERTIB MEMBUANG SAMPAH

Pratama, Muhammad Eka Surya (2023) UPAYA KOMUNIKASI PERSUASIF KECAMATAN BEJI DALAM MENUMBUHKAN SIKAP TERTIB MEMBUANG SAMPAH. Bachelor thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (539kB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (271kB)
[img] Text
BAB 3.pdf

Download (246kB)
[img] Text
BAB 4.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (35kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Sampah di wilayah Kecamatan Beji masih menjadi masalah, hal ini karena masih adanya penumpukan sampah di TPS, Pembuangan sampah sembarangan yang dilakukan oleh masyarakat serta pembuangan sampah dibadan-badan jalan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat upaya pelaksanaan komunikasi persuasif dalam menumbuhkan sikap tertib membuang sampah oleh Pemerintah Kecamatan Beji. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dan dibantu dengan teknik pengumpulan data seperti wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan upaya komunikasi persuasif dalam menumbuhkan sikap tertib membuang sampah melibatkan beberapa orang yaitu, Kasi Pemerintahan, Ketentraman, dan Ketertiban, Mandor Kecamatan Beji, dan lapisan masyarakat. Sedangkan faktor hambatan dalam upaya menjalankan program tertib membuang sampah yaitu ketidak sesuaian anggaran yang diberikan, SDM, sarana dan prasarana. Tantangan yang dihadapi adalah kurangnya kesadaran masyarakat dan tidak patuh informasi, hadirnya TPS buatan masyarakat dan luasnya wilayah Kecamatan Beji Kota Depok. Adapun sebagai kesimpulan dari penelitian ini adalah dalam program upaya menumbuhkan sikap tertib masyarakatnya dalam pembuangan sampah oleh Pemerintah Kecamatan Beji menggunakan komunikasi yang berupa simbol-simbol seperti himbauan, spanduk, dan penyuluhan yang dilakukan oleh Pemerintah Kecamatan Beji untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Delvy Aplirizani -
Date Deposited: 15 Dec 2023 03:03
Last Modified: 15 Dec 2023 03:03
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/9239

Actions (login required)

View Item View Item