PENGARUH PESAN KAMPANYE PUBLIC RELATIONS #ADAAJA DI INSTAGRAM TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK ASURANSI PT. SUN LIFE FINANCIAL INDONESIA (Survei kepada Pengikut Akun Instagram @sunlife_id)

Handayana, Bunga Putri (2023) PENGARUH PESAN KAMPANYE PUBLIC RELATIONS #ADAAJA DI INSTAGRAM TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK ASURANSI PT. SUN LIFE FINANCIAL INDONESIA (Survei kepada Pengikut Akun Instagram @sunlife_id). Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
Cover.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (727kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (708kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (350kB)
[img] Text
Lampiran.pdf

Download (1MB)

Abstract

Sebuah pesan kampanye public relations dapat memberikan pengaruh pada keputusan pembelian suatu produk di kalangan masyarakat. Banyaknya kasus asuransi jiwa belakangan ini memberikan dampak secara langsung terhadap kepercayaan masyarakat. Sun Life Financial Indonesia mengadakan kampanye terkait pentingnya memiliki rencana keuangan, serta untuk meningkatkan image produk dan perusahaan. Tujuan dilakukan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pesan kampanye public relations #AdaAja di Instagram terhadap keputusan pembelian produk asuransi PT. Sun Life Financial Indonesia dan seberapa besar pengaruh pesan kampanye public relations #AdaAja di Instagram terhadap keputusan pembelian produk asuransi PT. Sun Life Financial Indonesia. Teori Elaboration Likelihood Model (ELM) digunakan sebagai landasan pada penelitian ini, dengan konsep Pesan Kampanye Public Relations dan Keputusan Pembelian. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif eksplanatif dengan metode survey kepada 200 responden. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif dan inferensial. Dalam hasil penelitian ini, terdapat pengaruh antara pesan kampanye public relations #AdaAja di Instagram terhadap keputusan pembelian produk asuransi PT. Sun Life Financial Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan perhitungan korelasi pearson rhitung (0,557) > rtabel (0,138), diperkuat dengan nilai sig hitung (0,000) < sig tabel (0,05). Kesimpulan pada penelitian ini yaitu adanya pengaruh yang signifikan antara pesan kampanye public relations #AdaAja di Instagram terhadap keputusan pembelian produk asuransi PT. Sun Life Financial Indonesia.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HM Sociology
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Miss Rahma Rahmawati
Date Deposited: 01 Dec 2023 03:40
Last Modified: 01 Dec 2023 03:40
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/9047

Actions (login required)

View Item View Item