PRAKTIK RENT SEEKING DALAM PENGELOLAAN DANA OTONOMI KHUSUS DI PROVINSI ACEH PADA 2015 – 2018

Yanti, Indah Dwi (2023) PRAKTIK RENT SEEKING DALAM PENGELOLAAN DANA OTONOMI KHUSUS DI PROVINSI ACEH PADA 2015 – 2018. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
COVER.pdf

Download (766kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (776kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (549kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (426kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (497kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (541kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (420kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Otonomi khusus Aceh diwujudkan dalam Undang – Undang Nomor 11 tahun 2006, menindaklanjuti MoU Helsinki dalam bentuk kesepakatan untuk pembangunan sosial, ekonomi, serta politik yang berkelanjutan di Aceh. Namun secara indikator, Aceh masih merupakan daerah miskin. Permasalahan tersebut juga tidak lepas dari adanya praktik rent seeking yang menyebabkan terjadinya “perselingkuhan antara eksekutif dan legislatif dikarenakan adanya perebutan kewenangan, win – win solution, lobi – lobi serta adanya keinginan yang sama dalam pengelolaan dana otonomi khusus tersebut.” Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis terkait praktek rent seeking dalam pengelolaan otonomi khusus di provinsi Aceh serta apakah dana otonomi khusus ini sudah menunjukkan hasil yang sesuai dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif sebagai suatu metode yang menggambarkan secara sistematis fakta dan karakteristik yang ditemukan, serta didukung dengan jenis data sekunder dan primer. Hasil penelitian ini adalah mengenai praktek rent seeking dalam pengelolaan otonomi khusus di Provinsi Aceh, dimana hal tersebut terjadi karena adanya proses lobi – lobi yang dilakukan oleh aktor politik yang terjebak pada tindakan pragmatis dan oportunistik yang menyebabkan banyaknya elit pelaksana pemerintahan dalam hal ini terjerat dalam kasus hukumnya. Serta kurangnya pengawasan yang dilakukan oleh pemerintah terkait dengan penggunaan dana otonomi khusus yang menyebabkan para aparat menyalahgunakan kewenangan tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: J Political Science > JA Political science (General)
J Political Science > JS Local government Municipal government
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Politik
Depositing User: Miss Rahma Rahmawati
Date Deposited: 30 Oct 2023 06:57
Last Modified: 30 Oct 2023 06:57
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/8644

Actions (login required)

View Item View Item