EFEKTIVITAS CALCIUM ALGINATE TERHADAP LUKA KRONIK DI KLINIK WOCARE CENTER BOGOR

Bashobih, Nahlah Muhammad (2023) EFEKTIVITAS CALCIUM ALGINATE TERHADAP LUKA KRONIK DI KLINIK WOCARE CENTER BOGOR. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
Cover (Cover, Lembar Penunjang, Abstrak, Kata Pengantar, Daftar isi).pdf

Download (504kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (253kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (347kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (517kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (266kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (127kB)
[img] Text
LAMPIRAN (Daftar Pustaka, Lampiran Lampiran, Lembar Awal Hasil Uji Turnitin).pdf

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang: Calcium alginate merupakan balutan luka yang terbuat dari rumput laut dan berfungsi menyerap eksudat dari sedang hingga banyak, serta menghentikan pendarahan minor pada luka kronik. Dari banyaknya kasus luka kronik yang terjadi, masih banyak dalam perawatan luka yang tidak menggunakan calcium alginate sehingga luka kronik menjadi terhambat penyembuhannya bahkan berdampak pada infeksi dan amputasi. Tujuan: Mengetahui bagaimana efektivitas penggunaan calcium alginate terhadap luka kronik. Metodologi: Penelitian ini berbentuk quasy eksperiment dengan pendekatan pre test – post test design merupakan desain yang dilakukan dengan pengukuran awal melalui pre test kemudian diberikan tindakan atau intervensi, setelah itu dilanjutkan dengan pengukuran post test. Teknik yang diambil dalam penelitian merupakan total sampling dengan jumlah 25 responden. Instrument penelitian ini menggunakan lembar pengukuran BWAT. Uji statistik yang digunakan adalah univariat dan bivariat menggunakan paired t-test. Hasil Penelitian: Hasil penelitian didapatkan rata-rata skor BWAT pre test sebesar 36,68 ± 7,62 dan post test sebesar 23,48 ± 5,89. Hasil penelitian menunjukan adanya perbedaan skor dari pengukuran luka BWAT pre test dan post test dengan nilai p-value sebesar 0,000 (p<0,05). Simpulan: Setelah penggunaan calcium alginate terhadap luka kronik didapatkan nilai p-value sebesar 0,000 (p<0,05) yang menunjukan calcium alginate efektif terhadap luka kronik. Saran: Penderita luka kronik dapat diharapkan menggunakan calcium alginate sebagai salah satu upaya dalam proses pengobatan dalam perawatan penyembuhan luka kronik. Kata kunci: BWAT, calcium alginate, luka kronik Kepustakaan: 30 pustaka (2010-2022)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Keperawatan
Depositing User: - Abdurrahman -
Date Deposited: 19 Jun 2023 06:19
Last Modified: 19 Jun 2023 06:19
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/6888

Actions (login required)

View Item View Item