Agustina, Winny (2022) PERSEPSI MAHASISWA PADA KONTEN VIDEO TERKAIT LGBT DALAM KANAL YOUTUBE DEDDY CORBUZIER (Studi Kajian Persepsi Mahasiswa Aktivis Kampus Universitas Nasional Terhadap Tayangan yang Berjudul “Tutorial Jadi G4y Di Indo!!=Pindah Ke Jerman”). Diploma thesis, Universitas Nasional.
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (720kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (413kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (294kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA _ LAMPIRAN.pdf Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk: Pertama, mengetahui persepsi mahasiswa aktivis kampus tentang tayangan yang berjudul “Tutorial Jadi G4y Di Indo!!=Pindah Ke Jerman”. Kedua, mengetahui faktor-faktor yang melandasi persepsi mahasiswa mahasiswa aktivis kampus tentang tayangan yang berjudul “Tutorial Jadi G4y Di Indo!!=Pindah Ke Jerman”. Metodologi dalam penelitian ini menggunakan paradigma konstruktivisme, pendekatan kualitatif, dan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, studi pustaka, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian di lapangan yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa persepsi mahasiswa aktivis kampus merujuk pada judul, isi tayangan, dan narasumber dalam tayangan diketahui bahwa persepsi mahasiswa aktivis kampus didominasi pandangan yang cenderung negatif atau tidak baik tentang tayangan tersebut, dikatakan negatif yaitu karena tidak adanya manfaat dari tayangan tersebut seperti : Berisi pesan yang sensitif, tabu, kontroversial, dan tidak mendidik. Menyinggung unsur SARA. Mengeksploitasi kebebasan berekspresi. Tayangan yang tidak layak dilihat oleh penonton khususnya anak-anak. Memberikan wadah yang cenderung menormalisasi LGBT, dan Identitas narasumber sebagai LGBT tidak bisa diterima secara hukum, nilai-nilai, dan norma-norma yang berlaku. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi mahasiswa aktivis kampus Universitas Nasional tentang tayangan yang berjudul “Tutorial Jadi G4y Di Indo!!=Pindah Ke Jerman” yaitu faktor sistem nilai, pengalaman interaksi, dan pengetahuan tentang LGBT.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications P Language and Literature > PN Literature (General) > PN1990 Broadcasting |
Divisions: | Skripsi > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Delvy Aprilizani - |
Date Deposited: | 20 Oct 2022 08:33 |
Last Modified: | 20 Oct 2022 08:33 |
URI: | http://repository.unas.ac.id/id/eprint/5903 |
Actions (login required)
View Item |