PRE DAN POST CONFERENCE DI RUANG MODEL PRAKTIK KEPERAWATAN PROFESIONAL (MPKP) EDELWIES RSU UKI

Ningrum, Asmahan Fitria (2023) PRE DAN POST CONFERENCE DI RUANG MODEL PRAKTIK KEPERAWATAN PROFESIONAL (MPKP) EDELWIES RSU UKI. Bachelor thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
Cover.pdf

Download (313kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (501kB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (560kB)
[img] Text
BAB 3.pdf

Download (445kB)
[img] Text
BAB 4.pdf

Download (440kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (298kB)
[img] Text
Lampiran.pdf

Download (526kB)

Abstract

Latar Belakang: Pre Conference yaitu diskusi tentang aspek klinik pasien sebelum melakukan tindakan asuhan keperawatan kepada pasien. Post Conference yaitu diskusi mengenai aspek klinik pasien sesudah perawat melakukan asuhan keperawatan pada pasien. Hasil dari observasi ,wawancara dan menyebar kuesioner penulis dengan perawat di Ruang Edelwies RSU UKI. pelaksanaan pre dan post conference belum dilakukan secara optimal. Hal itu bisa berpengaruh ketika melakukan asuhan keperawatan. Tujuan: Adapun tujuan dari penulisan KIAN ini supaya membuat pelaksanaan pre dan post conference diruangan Edelwies RSU UKI semakin optimal. Implementasi: Pengkajian dilakukan pada tanggal 18-20 Juli 2023 dengan menggunakan metode wawancara, obervasi dan kuesioner jumlah sample penelitian ini sebanyak 20 orang perawat diruangan edelweiss. Implementasi keperawatan yang dilakukan yaitu dengan role play dan desiminasi ilmu terkait pre dan post conference. Hasil: berdasarkan implementasi yang sudah dilakukan dari hasil observasi yang didapat tampak para perawat aktif dan antusias berdiskusi pada saat mengikuti desiminasi ilmu dan juga role play dari awal hingga akhir. Dari hasil observasi menunjukkan peningkatan penerapan pada pre dan post conference sebanyak 75% menjadi 90%. Kesimpulan dan Saran: Hasil dari implementasi selama 3 hari pelaksanaan pre dan post conference di ruangan rawat inap edelweiss RSU UKI menunjukkan peningkatan menjadi 90%. Diharapkan pihak perawat RSU UKI dapat mengikuti SOP dalam menjalankan pre dan post conference

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Keperawatan, Pre Conference, Post Conference, Asuhan Keperawatan
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Keperawatan
Depositing User: Delvy Aplirizani -
Date Deposited: 28 Dec 2023 04:22
Last Modified: 28 Dec 2023 04:22
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/9280

Actions (login required)

View Item View Item