PENGARUH IRADIASI SINAR GAMMA TERHADAP PENURUNAN TOTAL BAKTERI PADA CABAI RAWIT KERING (Capsicum frutescens L.)

Sari, Devinna Yulika (2023) PENGARUH IRADIASI SINAR GAMMA TERHADAP PENURUNAN TOTAL BAKTERI PADA CABAI RAWIT KERING (Capsicum frutescens L.). Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
COVER.pdf

Download (293kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (106kB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (244kB)
[img] Text
BAB 3.pdf

Download (136kB)
[img] Text
BAB 4.pdf

Download (40kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (755kB)

Abstract

Cabai rawit (Capsicum frutescens) merupakan salah satu jenis komoditas sayuran unggulan nasional yang cukup strategis. Cabai rawit tergolong sebagai produk klimaterik yang mudah rusak, membuat produk ini rentan mengalami penurunan mutu. Cabai rawit memiliki tingkat permintaan pasar yang relatif tinggi sehingga perlu tersedianya pasokan yang mencukupi untuk mengatasi ketidakstabilan harga. Untuk memperpanjang masa simpan tersebut perlu dilakukan penurunan jumlah cemaran bakteri. Salah satu upaya penanganan pascapanen yang tepat yaitu iradiasi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh dosis iradiasi sinar gamma terhadap penurunan total bakteri pada cabai rawit kering dan mengkaji lama penyimpanan yang baik untuk cabai rawit kering. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental Rancangan Acak Lengkap (RAL). Dosis yang digunakan pada penelitian ini yaitu 3 kGy dan 6 kGy. Parameter yang diamati meliputi total plate count (TPC), kadar air dan pH. Semua parameter tersebut diamati setiap 1 bulan selama 3 bulan. Penerapan iradiasi sinar gamma dosis 3 kGy mampu menurunkan total cemaran bakteri sebesar 1,3x10 dan dosis 6 kGy lebih signifikan penurunannya hingga 4.2x10 2 CFU/ml dan memenuhi persyaratan standar SNI. Semakin meningkatnya dosis iradiasi yang digunakan, semakin efektif total bakteri yang diturunkan hingga 3-4 Log Cycle. Penyimpanan cabai rawit kering yang diiradiasi dengan dosis 3 kGy dan 6 kGy selama 3 bulan menunjukkan tidak terjadi peningkatan total bakteri yang signifikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QR Microbiology
Divisions: Skripsi > Fakultas Biologi > Program Studi Biologi
Depositing User: Miss Rahma Rahmawati
Date Deposited: 19 Oct 2023 03:28
Last Modified: 19 Oct 2023 03:47
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/8358

Actions (login required)

View Item View Item