KEANEKARAGAMAN CAPUNG (Odonata) DI KAWASAN SITU CANGKUANG KABUPATEN GARUT

Sanjaya, Dendi (2022) KEANEKARAGAMAN CAPUNG (Odonata) DI KAWASAN SITU CANGKUANG KABUPATEN GARUT. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
COVER.pdf

Download (435kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (99kB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (374kB)
[img] Text
BAB 3.pdf

Download (251kB)
[img] Text
BAB 4.pdf

Download (101kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (953kB)

Abstract

Indonesia yang beriklim tropis menjadikan ekosistem yang sesuai untuk perkembangan serangga sehingga menciptakan keanekaragaman yang tinggi. salah satunya dari Ordo Odonata yang merupakan salah satu contoh keanekaragaman hayati. Odonata di Indonesia cukup tinggi, sekitar 15% dari total sekitar 5.680 Species dari seluruh dunia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragaman capung (Odonata) di kawasan Situ Cangkuang, Jawa Barat. Penelitian ini dilakukan pada bulan Juli 2022. Pengambilan data capung dilakukan di kawasan situ cangkuang pada tiga tipe habitat, yaitu habitat danau (situ), habitat persawahan dan habitat hutan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode jelajah (field by field methode). Hasil penelitian ini tercatat di habitat danau 13 Species dari 718 individu, habitat persawahan 9 Species dari 686 individu, dan habitat hutan 13 Species dari 366 individu. Nilai indek similaritas antar habitat hutan-danau (61,54%), habitat hutan-persawahan (54,55%) dan habitat danau-persawahan (63,64%) menunjukkan kesamaan komposisi jenis antar habitat. Nilai indeks keanekaragaman capung di habitat danau (H’=1,632), di habitat persawahan (H’ = 1,568) termasuk ke dalam katagori sedang dan di habitat hutan (H’ = 1,202) termasuk ke dalam katagori rendah. Jumlah jenis terbanyak di habitat danau, yaitu Species Brachythemis contaminata dengan nilai INP 61,352, sedangkan habitat persawahan dan habitat hutan, yaitu Orthetrum sabina dengan nilai INP 64,829 dan 91,686.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Skripsi > Fakultas Biologi
Depositing User: Delvy Aprilizani -
Date Deposited: 20 Oct 2022 08:33
Last Modified: 20 Oct 2022 08:33
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/5922

Actions (login required)

View Item View Item