HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PASIEN DI KLINIK WICHAR MEDIKA BOGOR TAHUN 2022

Susmitha, Kirana (2022) HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PASIEN DI KLINIK WICHAR MEDIKA BOGOR TAHUN 2022. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
Cover.pdf

Download (424kB)

Abstract

Latar Belakang : Berdasarkan IPHSI-PSB bahwa kepuasan keseluruhan pasien adalah 55,98%, dan ini menyiratkan lembaga layanan kesehatan masyarakat kinerjanya kurang memuaskan, kualitas pelayanan kesehatan sekitar 58,71% menunjukan hampir separuh pasien kurang senang dengan pelayanan ada. Pengukuran dimensi kualitas pelayanan dinilai dalam lima dimensi, seperti tangibility, reliability, responsiveness, assurance dan empathy yang di sebut servqual scale. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kualitas pelayanan terhadap kepuasan pasien di Klinik Wichar Medika tahun 2022. Metodologi : Desain penelitian ini adalah survey analitik dengan pendekatan pengambilan data Cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien di Klinik Wichar Medika dalam 1 bulan terakhir sebanyak 100 pasien. Jumlah sampel yang diteliti adalah sebanyak 80 responden. Sampel menggunakan metode accidental sampling. Data dianalisis menggunakan Uji Chi-square untuk mengetahui hubungan kualitas pelayanan dan kepuasan pasien. Hasil Penelitian : Hasil penelitian kualitas pelayanan pada karakteristik keandalan berada pada kategori sedang. Sedangkan karakteristik daya tanggap, jaminan, bukti langsung dan empati berada pada kategori baik. Sebagian besar pasien merasa tidak puas (68,8%) terhadap pelayanan yang diberikan. Kesimpulan dan Saran : Tidak ada hubungan antara keandalan pelayanan (pvalue = 0,105), daya tanggap pelayanan (pvalue 0,213), jaminan pelayanan (p value 0,014), bukti langsung pelayanan (pvalue 0,029), empati pelayanan (pvalue 0,208) dengan kepuasan di Klinik Wichar Medika. Penelitian ini dapat diaplikasikan dan sebagai rujukan penelitian selanjutnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Keperawatan
Depositing User: Delvy Aprilizani -
Date Deposited: 07 Oct 2022 07:43
Last Modified: 07 Oct 2022 07:43
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/5735

Actions (login required)

View Item View Item