FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN KURANG ENERGI KRONIK (KEK) PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS SINDANG JAYA KABUPATEN TANGERANG TAHUN 2022

Aisyah, Siti (2022) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN KURANG ENERGI KRONIK (KEK) PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS SINDANG JAYA KABUPATEN TANGERANG TAHUN 2022. Diploma thesis, Universitas Nasional.

[img] Text
SITI AISYAH.pdf

Download (441kB)

Abstract

Latar Belakang : Kekurangan gizi terutama energi dan protein pada ibu hamil yang berlangsung lama dan menahun dapat menyebabkan Kekurangan Energi Kronik (KEK). Kejadian KEK pada ibu hamil di Puskesmas Sindang Jaya Kabupaten Tangerng dalam setiap tahun mengalami fluktuatif, yaitu tahun 2020 (11,76%) tahun 2021 (13,31%) tahun 2022 periode Januari-Mei (16,67%). Tujuan Penelitian: Mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian KEK pada Ibu hamil di Puskesmas Sindang Jaya Kabupaten Tangerang Tahun 2022. Metode Penelitian : Desain penelitian menggunalkan case control. Populasi penelitian adalah ibu hamil trimester I sebanyak 672 orang. Sampel Pelitian ini sebanyak 106 responden terdiri 53 responden yang mengalami KEK dan 53 Reponden yang tidak mengalami KEK. Teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive Sampling. Analisa data secara univariat dan bivariat. Hasil Penelitian : Ibu hamil yang mengalami KEK sebagian besar pendapatan rendah (57%), pola makan kurang (66%). Hasil uji statistikada hubungan yang signifikan antara pendapatan (P=0,002), pola makan (P=0.012), dengan kejadian KEK pada Ibu hamil. Kesimpulan dan Saran: Ada hubungan yang signifikan antara pendapatan, pola maka dengan kejadian KEK pada Ibu hamil di Puskesmas Sindang Jaya Kabupaten Tangerang Provinsi Banten tahun 2022. Disarankan bagi ibu hamiluntuk mengkonsumsi makanan sesui dengan angka kecukupan gizi guna menghindari terjadinya KEK selama kehamilan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Skripsi > Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Bidan Pendidik
Depositing User: Delvy Aprilizani -
Date Deposited: 05 Oct 2022 03:23
Last Modified: 05 Oct 2022 03:23
URI: http://repository.unas.ac.id/id/eprint/5354

Actions (login required)

View Item View Item