Rafly, Ridwan (2024) AKTIVITAS HARIAN DAN PERILAKU MAKAN OWA KALAWEIT(Hylobates albibarbis) PADA KELOMPOK PRIBON DI STASIUN PENELITIANORANGUTAN TUANAN, KALIMANTAN TENGAH. Bachelor thesis, Universitas Nasional.
Text
Cover.pdf Download (459kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (150kB) |
|
Text
BAB 2.pdf Download (506kB) |
|
Text
BAB 3.pdf Download (518kB) |
|
Text
BAB 4.pdf Download (166kB) |
|
Text
Lampiran.pdf Download (884kB) |
Abstract
Owa kalaweit (Hylobates albibarbis) merupakan salah satu spesies primata endemik di Kalimantan dan merupakan primata frugivora. H. albibarbis hidup di hutan primer dan sekunder di Kalimantan Tengah dan Kalimantan Barat. Stasiun Penelitian Orangutan Tuanan (SPOT), Kalimantan Tengah, merupakan salah satu habitat dari owa kalaweit yang merupakan hutan rawa gambut sekunder. Informasi tentang aktivitas harian dan perilaku makan sangat penting, karena dapat menggambarkan kondisi owa kalaweit. Penelitian mengenai aktivitas harian dan perilaku makan dilakukan di kawasan SPOT pada Agustus 2023 – Februari 2024. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada perbedaan dari proporsi aktivitas harian dan perilaku makan jantan dewasa dan betina dewasa dari kelompok Pribon. Metode yang digunakan adalah focal animal sampling dengan continuous recording untuk mencatat tiap perubahan aktivitas. Hasil yang di dapat pada aktivitas isitrahat, yaitu sebesar (42,21%; 45,91%), bergerak (34,14%; 27,89%), makan (19,84%; 22,57%) dan sosial (3,81%; 3,62%) menunjukkan tidak adanya perbedaan yang signifikan baik aktivitas harian maupun perilaku makan. Jantan dan betina dewasa mengonsumsi 23 jenis tumbuhan dari 10 famili. Kategori pakan yang dikonsumsi dua individu owa dewasa ini adalah buah masak (43,74%; 36,31%), buah setengah matang (26,35%; 16,52%), buah mentah (7,98%; 19,76%), daun muda (16,59%; 13,01%), daun tua (1,64%; 6,40%), bunga (1,49%; 7,72%), empulur (0,90%; 0%) dan air (1,31%; 0,38%). Teknik makan yang paling sering digunakan oleh dua individu dewasa adalah PT 1/1 KM (Petik Tangan satu per satu Kupas dengan Mulut) dan PT 1/1 TK (Petik Tangan satu per satu Tidak Kupas).
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Skripsi > Fakultas Biologi > Program Studi Biologi |
Depositing User: | Miss Rahma Rahmawati |
Date Deposited: | 26 Sep 2024 04:38 |
Last Modified: | 26 Sep 2024 04:38 |
URI: | http://repository.unas.ac.id/id/eprint/12123 |
Actions (login required)
View Item |