Kurniawan, Fransiscus Indra (2024) PENGARUH KEMIRINGAN TERHADAP PENGUKURAN DAN PENGUJIAN TIMBANGAN ELEKTRONIK. Bachelor thesis, UNIVERSITAS NASIONAL.
Text
Cover.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (388kB) |
|
Text
BAB 2.pdf Download (926kB) |
|
Text
BAB 3.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB 4.pdf Download (2MB) |
|
Text
BAB 5.pdf Download (364kB) |
|
Text
Lampiran.pdf Download (2MB) |
Abstract
Skripsi ini membahas tentang pengaruh kemiringan terhadap pengukuran dan pengujian timbangan elektronik. Diharapkan dari penelitian ini dapat diketahui pengaruh kemiringan terhadap hasil pengukuran dan pengujian timbangan, serta dapat memberikan rekomendasi pada sudut kemiringan berapa timbangan elektronik masih aman dalam melakukan pengukuran dan pengujian. Sehingga nantinya hal tersebut dapat menjadi pengetahuan bagi masyarakat dalam bertransaksi menggunakan timbangan elektronik. Pengujian dan pengukuran ini berpedoman pada Syarat Teknis Timbangan Bukan Otomatis Nomor 240 Tahun 2023. Pengujian dan pengukuran timbangan elektronik dilakukan pada kondisi datar dan miring, dimana pada kondisi miring timbangan akan diberikan ganjalan berupa gauge blok yang divariasi ketinggiannya menjadi 5 dan diulang sebanyak 5 kali pengukurannya. Dari hasil pengujian tera ulang didapat hasil bahwa pengujian tera ulang masih dinyatakan “SAH” atau aman dilakukan sampai pada sudut kemiringan 1.15° dan dinyatakan “BATAL” pada kondisi sudut kemiringan 2.30°. Pada hasil pengukuran yang dilakukan di 10 muatan uji didapat hasil yang berbedabeda, dimana pada muatan 0.5g, 1g, 2g, 10g, 20g, dan 50g hasil penunjukan pengukurannya tidak melebihi BKD. Pada muatan 100g dan 150g penunjukan tidak melebihi BKD sampai sudut 3.45°, untuk muatan 200g sampai pada sudut kemiringan 2.30º serta muatan 500g tidak melebih BKD pada sudut 1.15º.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GE Environmental Sciences U Military Science > U Military Science (General) |
Divisions: | Skripsi > Fakultas Teknik dan Sains > Program Studi Fisika |
Depositing User: | Miss Rahma Rahmawati |
Date Deposited: | 02 Sep 2024 06:13 |
Last Modified: | 02 Sep 2024 06:13 |
URI: | http://repository.unas.ac.id/id/eprint/11570 |
Actions (login required)
View Item |