RAMADHANTI, NAILAH ADISSA (2024) KARAKTERISTIK KIMIA DAN SENSORIK MI BASAH SUBSTITUSI BERBAGAI JENIS TEPUNG. Bachelor thesis, Universitas Nasional.
Text
COVER.pdf Download (2MB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (63kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (173kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (195kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (223kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (51kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (491kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh substitusi berbagai jenis tepung terhadap karakteristik kimia dan sensorik mi basah. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Ilmu-Ilmu Pertanian Universitas Nasional, Jakarta mulai pada bulan Oktober sampai dengan Desember 2023. Pengolahan dan pengujian organoleptik mi basah dilakukan di Laboratorium Ilmu-Ilmu Pertanian Universitas Nasional, Jakarta. Pengujian karakteristik kimia mi basah dilakukan di Laboratorium Pengujian Departemen Teknologi Industri Pertanian, IPB University, Bogor. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok faktor tunggal dengan faktor perlakuan substitusi berbagai jenis tepung yang berbeda (tepung jagung, tepung mocaf, tepung sukun, tepung sorgum, dan tepung garut) dan dilakukan dalam dua kelompok percobaan sekaligus sebagai ulangan. Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis ragam (ANOVA), selanjutnya diuji lanjut dengan Uji Duncan Multiple Range Test (DMRT) pada taraf signifikansi 5%. Karakter kimia yang diuji meliputi kadar air, protein, dan serat kasar sedang karakter organoleptik yang diuji adalah atribut rasa, aroma, warna, dan tekstur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa substitusi tepung terigu 40% : tepung mocaf 60% menghasilkan mi basah dengan serat kasar yang lebih baik dan karakter sensorik tekstur yang cukup kenyal yang lebih disukai panelis dibandingkan dengan substitusi tepung lainnya. Pada penelitian ini juga diperoleh nilai kadar air dan kadar protein mi basah pada berbagai substitusi jenis tepung telah memenuhi persyaratan SNI mi basah dengan nilai berkisar 23.37-30.91% dan 5.58-8.1%.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | C Auxiliary Sciences of History > C Auxiliary sciences of history (General) S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Skripsi > Fakultas Pertanian > Program Studi Agroteknologi |
Depositing User: | - Abdurrahman - |
Date Deposited: | 19 Mar 2024 03:50 |
Last Modified: | 19 Mar 2024 03:50 |
URI: | http://repository.unas.ac.id/id/eprint/10097 |
Actions (login required)
View Item |